4 Type

Wuling Darion

Type Harga
Wuling Darion EV CE Rp 359.000.000 (s.d. 31 Des 2025) Chat Chat
Wuling Darion EV EX Rp 419.000.000 (s.d. 31 Des 2025) Chat Chat
Wuling Darion PHEV CE Rp 442.000.000 (s.d. 31 Des 2025) Chat Chat
Wuling Darion PHEV EX Rp 492.000.000 (s.d. 31 Des 2025 Chat Chat

Special Features

  • Magic Battery Pro (EV dan PHEV)
  • LING POWER Hybrid System (PHEV)
  • EV - Range up to 540 KM (CLTC)
  • PHEV - Pure Electric Range up to 125 KM (CLTC)
  • 150 kW Driver Motor (EV)
  • 145 kW Driver Motor (PHEV)
  • DC Fast Charging

Descriptions

WULING DARION

Harga, Promo, dan Spesifikasi Wuling Darion EV dan Darion PHEV. Promo Wuling Darion Terbaru. Banyak Promo Wuling Darion yang menarik untuk anda. Promo Kredit Murah Wuling Darion diantaranya DP rendah, Cicilan Ringan, Bunga murah, Banyak Bonus. Dapatkan Promo Wuling Darion untuk anda yang berada di Jakarta, Depok, Tangerang, Tangerang Selatan, Bekasi dan Cikarang.

 

Wuling Darion

                           WULING DARION EV

Wuling Darion

                     WULING DARION PHEV

Apakah Wuling Darion termasuk mobil listrik?

Ya, Wuling Darion adalah mobil elektrifikasi yang hadir dalam dua pilihan, pertama adalah EV, yang merupakan mobil listrik murni (100% baterai). Pilihan kedua adalah PHEV (Plug-in Hybrid), yang menggabungkan motor listrik dengan mesin bensin.

Berapa kapasitas baterai dan jarak tempuh Wuling Darion EV?

Kapasitas baterai yang digunakan di Darion EV sebesar 69.2 kWh dan bisa menempuh jarak hingga 540 km.

Apa tipe batre yang digunakan Darion?

Darion EV dan PHEV sama-sama menggunakan baterai dengan tipe Lithium Iron Phosphate.

Apa arti nama “Darion” pada mobil ini?

Nama “Darion” terinspirasi dari frasa “Dari Indonesia” yang mencerminkan komitmen Wuling untuk pasar Tanah Air. Selain itu, “Darion” juga memiliki arti “Hadiah” dalam bahasa Yunani.

Apa perbedaan Darion EV dan PHEV?

Perbedaan utamanya terletak pada mesin dan sumber tenaga. Darion EV adalah mobil listrik murni (100% baterai). Sedangkan varian PHEV adalah mobil Plug-in Hybrid yang memiliki mesin bensin 1.5L dan motor listrik.

Berapa jarak tempuh maksimal Darion EV dalam sekali pengisian daya?

Darion EV memiliki jarak tempuh hingga 540 km dalam satu kali pengisian daya penuh, berdasarkan standar pengujian CLTC (China Light-Duty Vehicle Test Cycle).

Berapa jarak tempuh Wuling Darion PHEV dalam mode listrik dan hybrid?

Saat menggunakan mode listrik murni (EV mode) Darion PHEV bisa menempuh jarak hingga 125 km (CLTC). Namun, saat beralih ke mode hybrid mobil ini memiliki total jarak tempuh lebih dari 1.000 km.

Berapa lama waktu pengisian baterai Wuling Darion?

Saat menggunakan DC Fast Charging, baik versi EV maupun PHEV dapat mengisi daya dari 30% ke 80% dalam waktu sekitar 30 menit.

Berapa kapasitas tempat duduk Darion?

Darion dirancang untuk keluarga dengan kapasitas tempat duduk 7 penumpang (7-seater). Untuk menambah kenyamanan, mobil ini menggunakan konfigurasi captain seat di baris kedua, yang memberikan kesan lebih lega dan akses mudah ke baris ketiga.

Apakah Darion memiliki sunroof atau panoramic roof?

Darion dilengkapi dengan Electric Sunroof pada tipe EX. Fitur ini dirancang untuk menambah kesan mewah dan lapang di dalam kabin, sekaligus memberikan sirkulasi udara tambahan dan pemandangan langit bagi penumpang.

Teknologi apa yang digunakan untuk baterai Darion?

Darion menggunakan teknologi baterai Magic Battery Pro. Baterai ini digunakan pada varian EV (listrik murni) dan juga menjadi komponen inti dari LING POWER Hybrid System yang ada pada varian PHEV.

Berapa lama garansi baterai Darion?

Wuling memberikan Garansi Seumur Hidup* (Lifetime Core EV Components Warranty) untuk komponen-komponen inti kendaraan listriknya, yang mencakup baterai, drive motor, dan motor control unit.

*Syarat dan ketentuan berlaku

Kalau baterai Wuling Darion PHEV habis, apakah mobil masih bisa jalan pakai bensin?

Jika daya baterai untuk mode listrik murni telah habis, mesin bensin 1.5L akan secara otomatis mengambil alih. Mobil akan terus berjalan dengan normal menggunakan bensin.

Bagaimana dengan biaya servis dan pajak tahunan Darion (EV vs PHEV)?

Biaya servis dan pajak tahunan kedua varian ini akan sangat berbeda. Darion EV akan lebih hemat biaya servisnya karena tidak ada ganti oli mesin, dan pajaknya sangat ringan berkat insentif pemerintah untuk mobil listrik.

Sementara Darion PHEV biaya servisnya akan mirip mobil bensin karena masih punya mesin 1.5L yang perlu ganti oli, dan pajaknya akan lebih tinggi dari versi EV.

Dilihat : 113 kali
Wuling Darion
Wuling Darion
4 Type
Specs Keterangan
A.S. HARIS
"...

Kami siap membantu anda menentukan mobil Wuling impian anda. Informasi Harga Wuling, Promo Wuling, Spesifikasi Wuling, Test Drive mobil Wuling terbaru segera hubungi kami.

..."
-
haris.wulingjakarta@gmail.com

Model Lainnya

Stay Connected
189739
Users Today : 38
This Month : 369
Total Users : 189739
Views Today : 47
Total views : 384211
Who's Online : 2
Mau Test Drive ? Klik Disini